Selamat datang di Program Studi Ekonomi Islam STAI Muhammadiyah Tulungagung. Latar belakang didirikan Prodi Ekonomi Syariah, karena pada saat itu Indonesia sedang dilanda krisis ekonomi. Oleh karena itu prodi ini mencoba merealisasikan dan menjawab tantangan perekonomian yang sedang mengalami kelesuan pada tahun 1998.
Pada tahun 2022 memperoleh Akreditasi Baik yang ditetapkan berdasarkan SK BAN-PT NOMOR : 6647/SK/BAN-PT/Ak.KP/S/X/2022. Visi Prodi Ekonomi Syariah adalah Menjadi Program Studi Ekonomi Syari’ah yang berdaya saing, unggul dalam spiritual, emosioanal dan sosial berbasis technopreneur pada tahun 2029.
Untuk mencapai visi dan misi yang telah ditetapkan, maka prodi kami telah berupaya meningkatkan dan mengembangkan ilmu pengetahuan di bidang ekonomi syariah dan bisnis syariah lainnya seperti perbankan syariah dan lembaga keuangan syariah non bank.
Prodi ini memberikan kesempatan terbaik bagi putra-putri terbaik dalam menempa diri dengan mendalami, memahami dan menguasai konsep-konsep atau teori-teori ekonomi dan bisnis syariah serta praktik yang relevan dalam menunjang kompetensi.
Komitmen kami; memerikan pengajaran dan pembimbingan terbaik kepada mahasiswa sebagai harapan besar agar dapat mencetak profil lulusan Ekonomi Syariah sebagai seorang Praktisi yang profesional, responsif dan visioner, Peneliti dan Entrepreneur yang kompeten dibidangnya. Mudah-mudahan hal ini dapat mengantarkan Mahasiswa menjadi sumber daya berkemajuan dan mampu berdaya saing di bidang ekonomi syariah.
Kepala Program Studi Ekonomi Syariah
STAI Muhammadiyah Tulungagung
Mei Santi, S.Sy., M.Sy
Menjadi Program Studi Ekonomi Syari’ah yang berdaya saing, unggul dalam bidang spiritual, emosional dan sosial berbasis technopreneur padatahun 2029
a. Mengantarkan mahasiswa Program Studi Ekonomi Syariah (ES) memiliki kemantapan aqidah, berakhlak mulia, berwawasan luas, serta memiliki keunggulan kompetitif dalam persaingan global.
b. Menyelenggarakan program pendidikan yang unggul dalam ranah ilmu Ekonomi Syariah yang dapat mengembangkan ketrampilan dan profesi di bidang technopreneurship syariah.
c. Menyelenggarakan penelitian dan pengkajian keilmuan syariah khususnya di bidang ekonomi syariah yang tengah berkembang di masyarakat.
d. Mengantarkan mahasiswa program studi Ekonomi Syariah (ES) mampu menggali ekonomi syariah secara mandiri dan merealisasikannya dalam kehidupan sehari-hari.
e. Meningkatkan peran serta dalam pemberdayaan masyarakat melalui
literasi digital dan penerapan ekonomi syariah bagi terwujudnya masyarakat yang cakap digital.
Dunia Perusahaan :
Dunia Pendidikan :
Dunia Pemerintahan :
Lulusan Program Studi Ekonomi Syariah Institut Ahmad Dahlan diharapkan memiliki kompetensi yang memadai untuk berkontribusi dalam berbagai sektor ekonomi berbasis syariah, yaitu:
Pemahaman Prinsip Syariah:
Keahlian di Bidang Ekonomi dan Keuangan Syariah:
Kemampuan Manajerial dan Kepemimpinan:
Kemampuan Analisis dan Penelitian:
Etika dan Profesionalisme:
Kemampuan Komunikasi dan Negosiasi:
Inovasi dan Pengembangan Bisnis Syariah: